MEDIA Vietnam, TheThao247, mengklaim Shin Tae-yong menyebut Timnas Vietnam lebih kuat dari Timnas Indonesia. Hal itu berdasarkan komentar sang pelatih mengenai calon lawan di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Seperti diketahui, Indonesia berhasil melangkah ke babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda menang telak 12-0 atas Timnas Brunei Darussalam dalam dua laga di putaran pertama.
Berikutnya, Indonesia akan menghadapi Vietnam, Timnas Irak, dan Timnas Filipina. Shin lalu memberi komentar terkait tiga calon lawan yang akan dihadapi pada November 2023 hingga Juni 2024.
“Memang lawan kita di Grup F semua kuat, Vietnam, Irak, dan Filipina. Oleh karena itu, seluruh tim harus mempersiapkan diri lebih matang dari sebelumnya,” kata Shin dalam konferensi pers.
Namun, perkataan itu dipelintir media Vietnam. TheThao247 menulis, Shin Tae-yong menyebut Vietnam lebih kuat dari Indonesia.
“Pelatih Shin Tae-yong: Vietnam lebih kuat dari Indonesia di Piala Dunia,” bunyi judul artikel TheThao247, dikutip pada Minggu (22/10/2023).
Follow Berita Okezone di Google News
Quoted From Many Source